Inilah 9 Jurus Sakti Membuat Dunia Megenalmu Melalui Tulisan

Tips Menjadi Penulis Handal
9 Jurus Sakti Membuat Dunia Megenalmu Melalui Tulisan. (Gambar: pedianusantara.com)

PEDIANUSANTARA.com – Menulis merupakan salah satu sarana untuk mengekspresikan diri, berbagi ilmu, menginspirasi orang lain, dan tentu saja membuat dunia mengenal kamu. Namun, bagaimana cara menulis yang baik dan benar? Apakah ada jurus sakti yang bisa membuat tulisanmu menarik dan berkualitas? Tentu ada! mari kita simak penjelasan dibawah ini.

Bacaan Lainnya

9 Jurus Sakti Membuat Dunia Megenalmu Melalui Tulisan

Berikut ini adalah 9 jurus sakti yang bisa kamu terapkan untuk membuat dunia mengenalmu melalui tulisan:

1). Niatkan diri dengan tulus dan motivasi yang kuat
Jurus sakti pertama adalah niatkan diri dengan tulus dan motivasi yang kuat. Ingat bahwa niat dan motivasi yang kuat adalah kunci dari segala kesuksesan. Jika kamu ingin menulis, niatkanlah dengan tulus dan motivasikanlah dirimu dengan semangat yang tinggi. Niatkan semua yang kamu lakukan karena mencari ridho Allah SWT, agar kegiatan apapun yang kamu lakukan bernilai ibadah.

2). Ciptakan suasana nyaman dan menyenangkan
Jurus sakti kedua adalah buat suasana nyaman dan menyenangkan sesuai dengan selera kamu. Agar kamu lebih konsentrasi saat mulai menulis, buatlah suasana nyaman dan menyenangkan sesuai dengan pola belajar yang kamu sukai selama ini, karena setiap orang memiliki pola belajar yang berbeda-beda sesuai dengan kepribadian masing-masing. Misalnya kamu bisa mendengarkan musik atau mencari tempat yang tenang.

3). Persiapkan alat bantu untuk mendukung kegiatan menulis
Jurus sakti ketiga adalah persiapkan alat bantu untuk mendukung kegiatan menulis. Agar kegiatan menulis tidak terganggu, persiapkanlah alat bantu yang diperlukan seperti bolpoint, kertas, note book, hanphone, laptop, buku-buku literasi dan alat lain yang diperlukan.

4). Pilih topik yang kamu sukai dan kamu kuasai
Jurus sakti keempat adalah pilih topik yang kamu sukai dan kamu kuasai. Saat pertama kali belajar menulis, hal utama yang harus kamu lakukan adalah memilih topik yang kamu sukai dan kamu kuasai. Dengan begitu, kamu bisa menulis hal-hal yang kamu sukai dan kamu kuasai dan membuat kamu semakin bersemangat dan menikmati proses menulis, karena kamu bisa menuangkan pengetahuan, ide, ungkapan perasaan secara langsung, sehingga kamu bisa mengenalkan siapa, bagaimana kamu ke seluru dunia. Dan duniapun akan lebih mengenalmu.

5). Buat judul yang menarik
Jurus sakti kelima adalah buat judul yang menarik. Judul yang menarik dalam suatu tulisan akan sangat mempengaruhi minat baca seseorang. Maka buatlah judul yang menarik dan sesuai dengan isi tulisan yang kamu buat.

6). Cari data primer dan sekunder
Jurus sakti keenam adalah cari data primer dan sekunder. Untuk melengkapi tulisanmu, carilah data primer dan sekunder. Data primer bisa kamu dapatkan dari nara sumber secara langsung. Caranya kamu bisa melakukan wawancara secara langsung. Selain itu kamu juga bisa menggunakan data sekunder dan mencantumkannya dalam tulisanmu. Data sekunder bisa kamu dapatkan dari literasi seperti buku, jurnal, surat kabar majalah atau media online.

Baca Juga: Santri Pondok Pesantren “Miftahul Ulum” RU-IV Ngaji Jurnalistik dari Wartawan Berpengalaman

Jangan lupa tuliskan bodynote dan daftar pustaka. Jika data berbentuk gambar atau foto, cantumkan sumber dokumentasi tersebut beserta nama situsnya. Hal ini akan melatih kamu untuk menjadi seorang penulis yang profesional.

7). Buat kerangka tulisan dan lanjut menulis
Jurus sakti ketujuh adalah buat kerangka tulisan dan lanjut menulis. Kerangka tulisan akan membantumu mempermudah tehnik penulisan. Catat kira-kira apa saja yang ingin kamu tuliskan. Lanjutkan dengan mengungkapkan semua ide dan perasaanmu sesuai dengan karaktermu runtut sesuai dengan kerangka yang telah kamu buat. Upayakan menggunakan bahasa yang baik dan santun.

8). Saatnya editing
Jurus sakti kedelapan adalah saatnya editing. Setelah proses menulis selesai, lanjutkan dengan proses editor. Kamu bisa menjadi editor untuk dirimu sendiri. Baca ulang tulisanmu dari awal hingga akhir. Perhatikan penempatan tanda baca, ejaan yang disempurnakan, marjin penggunaan kalimat majemuk, cara penulisan kata asing yang harus dimiringkan, perhatikan juga kesinambungan antar kalimat yang kamu buat. Apakah kalimat pertama sudah nyambung dengan kalimat kedua atau justru melompat dan topik kalimat pertama? Apakah tulisan yang kamu buat sudah sistematis sehingga mudah dibaca dan dipahami? Jangan sampai membuat pembaca bingung dengan apa yang kamu sampaikan.

9). Publikasikan tulisanmu
Jurus sakti kesembilan adalah publikasikan tulisanmu. Setelah semua proses selesai, saatnya kamu mempublikasikan tulisanmu ke media. Kamu bisa memilih media yang sesuai dengan tujuan dan sasaran kamu, misalnya blog, website, media sosial, atau media cetak.

Jangan lupa untuk mempromosikan tulisanmu agar lebih banyak orang yang membacanya. Siap-siap menerima feedback dari pembaca, baik itu kritik, saran, atau pujian. Jadikan feedback tersebut sebagai bahan evaluasi dan motivasi untuk terus belajar dan berkembang.

Nah, itu dia 9 jurus sakti membuat dunia mengenalmu melalui tulisan. Semoga bermanfaat dan bisa membantu kamu untuk menjadi penulis yang handal dan profesional.

Berlangganan Update Artikel Terbaru di Telegram dan Google Berita.

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *